Nasional

Kegiatan Fisik Sumber DD di Jawa Baru Memprihatinkan

×

Kegiatan Fisik Sumber DD di Jawa Baru Memprihatinkan

Sebarkan artikel ini
Oplus_131072

SIMALUNGUN – Dana desa tahun 2024 yang di gelontorkan sangat bermanfaat untuk membangun desa dan lainnya. Namun di Nagori Jawa baru, Kecamatan Huta Bayu raja kegiatan fisik yang telah selesai di bangun kondisinya memprihatinkan.

Seperti di Huta III, pembangunan fisik Tembok penahan tanah (TPT) yang baru selesai di bangun dengan pagu anggaran Rp. 68.757.144  sepertinya asal jadi, dengan volume 3,2 x 12 M yang tertera di plank proyek yang pagu anggarannya tercoret – coret.

Di Huta I dalam pembangunan saluran drainase dan plat duiker dengan anggaran Rp  105 juta dengan volume type 40/50-50x 140 M; 1 unit sepertinya asal jadi.

Di Huta I dalam pekerjaan fisik rabat beton dengan pagu anggaran Rp 37.944.299 dengan volume 4 x 0,15 x 26 M ini  sepertinya terjadi kejanggalan volume yang tertera 0,15 M.

Sementara Gamot( Kadus) Saat di sambangi di sala satu warkop membenarkan bangunan Fisik Saluran drainase sangat mengecewakan dikarenakan air menggenang di Parit.

“Parit itu kondisinya memprihatinkan bang,  airnya mengendap. Munculah jentit- jentit nyamuk menimbulkan penyakit di kampung ini bang,” kata ke 2 Gamot, Jumat, 17 Januari 2025.

Hingga berita ini di lansir, Tim pengelola kegiatan dan Pangulu Nagori belum dapat di tanyai terkaid Fisik bersumber dari dana desa.