Berita Daerah

Simalungun Berduka, Selesai Rapat Mobil Kepala Desa Terjun Bebas Di Danau Toba Tongging

×

Simalungun Berduka, Selesai Rapat Mobil Kepala Desa Terjun Bebas Di Danau Toba Tongging

Sebarkan artikel ini

Pangulu Ujung Mariah ST Encon Haloho Yang tewas akibat lakalantas di Tongging

 

SIMALUNGUN – Ajal,maut, rejeki tidak ada yang tahu kapan datangnya,dan itu rahasia yang maha kuasa.Seperti yang dialami Pangulu(Kepala Desa) Nagori(Desa) Ujung kec Pemalang Silimakuta, Kabupaten  Simalungun ST Encon Haloho.

Sepulang dari kantor Camat Pematang Silimakuta,saat menghadiri rapat,Encon Haloho yang mengemudikan mobilnya sendiri mengalami kecelakaan lalulintas terjun bebas kejurang daerah Tongging yang mengakibatkan mobil tenggelam kedalam air Danau Toba Tongging. ST Encon Haloho tewas ditempat didalam mobilnya di Danau Toba Tongging,kab Karo.

Menurut informasi yang didapat media Porostimes dari Camat Pematang Silimakuta Nelson Sipayung membenarkan kejadian tersebut.Beliau mengatakan kalau tadi pagi benar saya bersama Pangulu se kecamatan Pematang Silimakuta sedang ada rapat.Dan selesai rapat para Pangulu pulang ke Nagori(Desa) masing masing.Saya kaget saat saya mendapat telepon jika Pangulu Ujung Mariah mengalami kecelakaan lalulintas dan mengakibatkan tewas ditempat,Rabu 31 Juli 2024.Mendapat informasi itu saya bersama pegawai lainnya langsung kelokasi TKP.

Nelson Sipayung menuturkan kalau kejadian sekitar pukul 15.30 wib dan mayat baru dapat ditemukan malam hari pukul 19.30 wib oleh team Basarnas Parapat dibantu dengan team kapal Fery Tongging dan masyarakat sekitar. Pencarian mayat sangat lama, mengingat mobil dan Encon Haloho tenggelam didalam air Danau Toba Tongging kab Karo.

Diterangkan, setelah mayat ditemukan warga bersama team lainnya langsung membawanya ke Rumah Sakit Kaban Jahe kab Karo untuk di formalin.

Sementara itu pihak Kepolisian yang dimintai.keterangan mengatakan kejadian ini masih dalam tahap penyelidikan apa penyebab kejadian.Kita belum dapat memberikan keterangan karena masih penyelidikan.

ST Encon Haloho menjabat Pangulu baru satu periode dan terpilih pada tanggal 12 Juni 2019. Isak tangis warga Ujung Mariah tumpah saat mengetahui kalau Pangulu tewas Lakalantas diTongging.Warga berteriak histeris saat mayat dibawa ke mobil ambulance menuju RS di Kaban Jah.ST Encon Haloho meninggalkan 3 orang anak dan satu istri Boru Purba Siboro.(Hasudungan Purba)